Categories: Berita

Bupati Morut Pimpin Apel Perdana ASN Lingkup Pemda Morut Tahun 2025

Soalkakita – Morowali Utara, Bupati Morowali Utara Dr. dr. Delis Julkarson Hehi, MARS pimpin apel pardana ASN di lingkup Pemda Morowali Utara yang dilaksanakan di Pelataran Kantor Bupati pada Senin, (6/01/2025).

Apel perdana ini dihadiri oleh Wakil Bupati Morowali Utara H. Djira K S.Pd, M.Pd, Sekretaris Daerah Morut Ir. Musda Guntur MM, Pejabat Eselon II dan III, serta para ASN lingkup Pemda Morut.

Membuka amanatnya Bupati Delis mengucapkan selamat Hari Natal dan juga Tahun Baru kepada seluruh para peserta apel pagi.

Bupati Delis kembali mengingatkan kepada seluruh ASN agar selalu memiliki sikap rasa syukur yang tinggi atas apa yang telah Tuhan berikan.

Bupati juga menegaskan agar ASN di lingkup Pemda Morut tidak terlibat penggunaan obat-obatan terlarang atau Narkoba. Serta menghindari permainan Judi Online yang saat ini sudah banyak memakan korban.

“Saya ingatkan seluruh jajaran ASN, jangan coba-coba pakai Narkoba. Saya tidak mentolerir. Satu kali Bapak Ibu terlibat kasus itu, saya langsung pecat”, tegas Bupati Delis.

Bupati Delis ingin ditahun 2025 ini, para ASN dapat meningkatkan kinerjanya serta tetap berpegang teguh kepada nilai dasar atau Core Value ASN yakni BerAKHLAK.

“Biarlah tahun 2025 ini menjadi tahun yang menyemangati kita. Kita memiliki semangat dan spirit baru untuk mengejerjakan yang terbaik bagi masyarakat dan bagi Kabupaten Morowali Utara”, ucap Bupati menutup amanat.

Apel ditutup dengan do’a dan jabat tangan bersama antar seluruh ASN Lingkup Pemda Morut.

Sumber : Media Kominfo Morut

SOALKAKITA

Recent Posts

Penandatanganan Kerja Sama Rumah Hukum Tadulako dan Bincang Psikologi Hadirkan Layanan Pendampingan Psikologi Terintegrasi

Soalkakita, Palu - Dalam upaya memperkuat layanan hukum yang humanis dan menyeluruh, Rumah Hukum Tadulako…

1 hari ago

Sekda Parigi Moutong Buka Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil PSU Pilkada 2025

Parigi Moutong – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Parigi Moutong, Zulfinasran, membuka Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil…

4 hari ago

Jelang PSU, Sekda Zulfinasran Tekankan Netralitas ASN: Kepala OPD dan Camat Harus Jadi Pelopor

Soalkakita - Parigi Moutong, Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang ( PSU ) Pemilihan Bupati dan…

2 minggu ago

Aliansi Masyarakat Parigi Moutong Gelar Aksi Damai “Bela Guru Tua” Tanggapi Penghinaan terhadap Ulama Karismatik

Soalkakita - Parigi Moutong, Aliansi Masyarakat Parigi Moutong yang tergabung dalam gerakan "Bela Guru Tua"…

2 minggu ago

Kompolnas Apresiasi Polri Berikan Pelayanan Terbaik, Jadikan Mudik Aman, Lancar, dan Nyaman

Soalkakita - Jakarta. Komisioner Kompolnas Irjen (Purn) Ida Oetari Poernamasari menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polri…

2 minggu ago

Wabup Morut Pimpin Apel Pagi Pasca Cuti Bersama Idul Fitri Tahun 2025

Soalkakita - Morowali Utara, Wakil Bupati Morowali Utara H. Djira K. S.Pd, M.Pd pimpin apel…

2 minggu ago