Categories: BeritaSoal Parigi

Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong Terima Kunjungan Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah

PARIGI MOUTONG – Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong dalam hal ini di Wakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Mawardin, didampingi oleh Plt.Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP). I Nyoman Adi.S., Dinas Ketahanan Pangan Holtikultura dan Perkebunan di Wakili oleh Kabid Prasarana, Sarana Penyuluh Pertanian, Ariesto, menerima Kunjungan Kerja Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah Hj. Zalzumida A. Djanggola. Bertempat di Rumah Jabatan Bupati Kabupaten Parigi Moutong. Kamis (22/2/2024).

Kunjungan kerja yang dilakukan Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah itu dalam rangka melakukan koordinasi membahas tentang beberapa hal terkait pembangunan di Kabupaten Parigi Moutong.

Lebih lanjut Hj Zalzumida A Djanggola menyampaikan sebagai anggota DPRD dapil Kabupaten Parigi Moutong, dirinya terus berupaya menindaklanjuti usulan masyarakat maupun keluhan masyarakat melalui program-program yang telah di alokasikan di Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Sementara itu, Staf Ahli Bidang Pembangunan dan Kesra, Mawardin mengatakan Kunker tersebut sangat penting dilakukan karena dapat memberikan bimbingan dan pemahaman kepada Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong terkait beberapa program yang belum terealisasi di Kabupaten dan informasi-informasi yang sangat dibutuhkan.

Dikatakannya, beberapa hal yang dibahas pada kegiatan itu yakni terkait tentang data penerima Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) agar penyalurannya tepat sasaran kesesuaian data penerima sasaran antara Pusat, Provinsi dan Kabupaten harus akurat, kemudian di bidang Pertanian adalah bantuan alat-alat pertanian, sebagai contoh mesin pemotong padi jangan sampai sudah di berikan alatnya akan tetapi tidak tahu menggunakannya olenya pendampingan dari OPD terkait lebih di tingkatkan, selain itu potensi pengembangan buah-buahan harus merata di seluruh Kecamatan guna mendukung Ibu Kota Negara (IKN).

Sumber : DINAS KOMINFO KABUPATEN PARIGI MOUTONG

SOALKAKITA

Recent Posts

Penandatanganan Kerja Sama Rumah Hukum Tadulako dan Bincang Psikologi Hadirkan Layanan Pendampingan Psikologi Terintegrasi

Soalkakita, Palu - Dalam upaya memperkuat layanan hukum yang humanis dan menyeluruh, Rumah Hukum Tadulako…

1 hari ago

Sekda Parigi Moutong Buka Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil PSU Pilkada 2025

Parigi Moutong – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Parigi Moutong, Zulfinasran, membuka Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil…

3 hari ago

Jelang PSU, Sekda Zulfinasran Tekankan Netralitas ASN: Kepala OPD dan Camat Harus Jadi Pelopor

Soalkakita - Parigi Moutong, Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang ( PSU ) Pemilihan Bupati dan…

2 minggu ago

Aliansi Masyarakat Parigi Moutong Gelar Aksi Damai “Bela Guru Tua” Tanggapi Penghinaan terhadap Ulama Karismatik

Soalkakita - Parigi Moutong, Aliansi Masyarakat Parigi Moutong yang tergabung dalam gerakan "Bela Guru Tua"…

2 minggu ago

Kompolnas Apresiasi Polri Berikan Pelayanan Terbaik, Jadikan Mudik Aman, Lancar, dan Nyaman

Soalkakita - Jakarta. Komisioner Kompolnas Irjen (Purn) Ida Oetari Poernamasari menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polri…

2 minggu ago

Wabup Morut Pimpin Apel Pagi Pasca Cuti Bersama Idul Fitri Tahun 2025

Soalkakita - Morowali Utara, Wakil Bupati Morowali Utara H. Djira K. S.Pd, M.Pd pimpin apel…

2 minggu ago