Tahap Awal, DPUPR Kucurkan 2,1 Miliar Untuk Pembangunan Aspantim

Reporter : Akbar Lehalima

SOALKAKITA, Parigi Moutong- Tahap awal Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) Sulawesi Tengah, kucurkan Rp 2,1 miliyar untuk pembagunan Asrama Mahasiswa Pantai Timur (Aspantim).

Hal itu diungkap, Plt Kadis DPUPRP Kabupaten Parigi Moutong Rivai, saat Soalkakita.com berkunjung ke ruang kerjanya, Selasa (2/02).

Ia menjelaskan, pembangunan Aspantim membutuhkan anggaran yang cukup besar. Pasalnya, pembangunan itu terdapat dua lantai, yakni, putra dan putri.

“Total anggaran untuk pembangunan tersebut sebesar Rp 5,5 miliar, dibagi lagi  menjadi dua tahap, untuk tahap awal 2,1 miliar ,” ujarnya.

Ia menuturkan, anggaran Rp 2,1 miliar itu, pihaknya , baru membagun satu lantai untuk asrama putra dan sistem penggaranya melalui Anggaran Belanja Tambahan (ABT) tahun 2021.

Dari pembangunan dua gedung itu, kata Rivai, tidak dilengkapi dengan fasilitas, artinya tanpa mobiler diluar dari pemasangan pafing dan pagar.

“Untuk pembangunan gedung asrama putri sendiri, akan dianggarkan pada tahap dua tahun 2022 mendatang, karena anggaranya sangat terbatas,” pungkasnya.

SOALKAKITA

Recent Posts

Penandatanganan Kerja Sama Rumah Hukum Tadulako dan Bincang Psikologi Hadirkan Layanan Pendampingan Psikologi Terintegrasi

Soalkakita, Palu - Dalam upaya memperkuat layanan hukum yang humanis dan menyeluruh, Rumah Hukum Tadulako…

1 hari ago

Sekda Parigi Moutong Buka Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil PSU Pilkada 2025

Parigi Moutong – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Parigi Moutong, Zulfinasran, membuka Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil…

3 hari ago

Jelang PSU, Sekda Zulfinasran Tekankan Netralitas ASN: Kepala OPD dan Camat Harus Jadi Pelopor

Soalkakita - Parigi Moutong, Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang ( PSU ) Pemilihan Bupati dan…

2 minggu ago

Aliansi Masyarakat Parigi Moutong Gelar Aksi Damai “Bela Guru Tua” Tanggapi Penghinaan terhadap Ulama Karismatik

Soalkakita - Parigi Moutong, Aliansi Masyarakat Parigi Moutong yang tergabung dalam gerakan "Bela Guru Tua"…

2 minggu ago

Kompolnas Apresiasi Polri Berikan Pelayanan Terbaik, Jadikan Mudik Aman, Lancar, dan Nyaman

Soalkakita - Jakarta. Komisioner Kompolnas Irjen (Purn) Ida Oetari Poernamasari menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polri…

2 minggu ago

Wabup Morut Pimpin Apel Pagi Pasca Cuti Bersama Idul Fitri Tahun 2025

Soalkakita - Morowali Utara, Wakil Bupati Morowali Utara H. Djira K. S.Pd, M.Pd pimpin apel…

2 minggu ago