Categories: BeritaSoal Parigi

DPURP Parimo, Targetkan Sosialisasi dan Pengawasan Selesai di 2021

Reporter : Awal

SOALKAKITA, Parigi Moutong –Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan (DPUPRP) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) Sulawesi Tengah, melalui Bidang Tata Ruang, menargetkan sosialisasi dan pengawasan program selesai tahun ini.

Kepala Bidang (Kabid) Tata Ruang dan Konstruksi Wayan Sukadana, S.T, M.Si, saat Soalkakita.com berkunjung keruang kerjanya belum lama ini, mengatakan, pihaknya sudah merencanakan kegiatan sosialisasi program pengawasan terkait pengendalian tata ruang.

“Agenda yang sudah dijadwalkan tahun 2021 ini, sekitar 13 kecamatan Kabupaten parigi Moutong yang  kami fokuskan pada program pengawasan pengendalian tata ruang wilayah, apa lagi kedepan kita sudah tidak ada program fisik yang dilakukan,”ujarnya.

Kata Wayan Sukadana, untuk sementara ini baru 13 kecamatan yang menjadi fokus program tersebut. Kemudian lanjutnya, tahun depan menyusul untuk kecamatan lainya.

“Dari program  yang sudah terjadwalkan itu, sesuai dengan Peraturan Daera (Perda) Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Parigi Moutong,” tuturnya.

Selain perda RTRW  kata ia, ada juga perda bangunan gedung  terkait dengan perbub pada Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan (DPUPRP)  Kabupaten Parigi Moutong. Sehingga,  target program sosialisasi tersebut bisa terlaksana pada 13 kecamatan

Wayan menjelaskan, metode sosialisasi yang sudah disiapkan harus beradaptasi dengan keadaan para peserta, menggingat tingginya kasus positif Covid-19  Kabupaten Parigi Moutong.

“Nantinya kami akan datang ke masing-masing kecamata untu menceklis,  setelah itu kami Akan undang pihak kecamatan, Kepala Desa, kepala dusun dan beberapa tokoh-tokoh adat, untuk memberikan pemahaman terkait Perda (RTRW) itu,” tuturnya.

Wayan, berharap untuk pelaksanaan perda RTRW maupun RDTR,  para Kepala Desa bisa menyampaikan bagi masyarakatnya agar bisa mengetahui pola ruang yang ada pada wilayahnya masing-masing,” pungkasnya.

SOALKAKITA

Recent Posts

Merasa Ditipu, Korban Kasus Penipuan Jual Beli Tanah Laporkan Terduga Pelaku Ke Polisi

Palu - Seorang warga Kelurahan Birobuli Selatan, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu inisial TN (52)…

6 hari ago

KONI Parigi Moutong Dorong Cabor tingkatkan pembinaan atlet

Parigi- Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah (Sulteng), Faisan…

1 minggu ago

GPMTT Bakal Gelar Gerakan Tanam 1000 Manggrove Saat WTD

PARIGI MOUTONG– Gerakan Pemuda Manggrove Teluk Tomini (GPMTT) bakal menggelar gerakan menanam 1000 manggrove dalam…

3 minggu ago

Paslon BERSINAR Terima Keluhan masyarakat terkait Pertanian

SOALKAKITA, PARIGI MOUTONG - Ratusan masyarakat di wilayah Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, masih saja…

3 minggu ago

KPU Parigi Moutong Cabut Keputusan, Tetapkan Pasangan Calon Baru Pilkada 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Parigi Moutong mencabut Keputusan Nomor 1450 Tahun 2024 yang sebelumnya…

3 minggu ago

“Silutung Bergema” Kampanye Dialogis, Harapan Besar Parigi Moutong Buat Nizar-Ardi

Soalkakita, Parigi - Kampanye Dialogis di Desa Silutung, Kecamatan Tinombo Selatan, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi…

3 minggu ago