Tim Desa Supilopong Juara Volly Ball Di HUT Kecamatan Tomini

Reporter : Wardiansyah

SOALKAKITA, Tomini – Babak final Volly dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kecamatan Tomini ke 12. Kedua tim yang dipertemukan adalah Tim Putra dari Desa Supilopong dan Tim dari desa Ambesia Barat.

Hasil akhir dibabak final di menangkan oleh Tim dari Desa Supilipong dengan poin 3-2, beberapa waktu yang lewat.

Hal ini tentunya menempatkan posisi Desa Supilopong diposisi pertama, disusul Ambesia Barat diposisi kedua dan Ambesia diposisi ketiga.

Pertandingan yang dipimpin oleh wasit utama SERDA Masjaya itu, berlangsung seru dan menegangkan. Tak ayal sorak penonton yang memadati lapangan pertandingan membuat situasi semakin menegangkan.

Sementara itu, ditempat dan waktu yang sama, juga dilaksanakan pertandingan Babak Final Volly Putri yang mempertemukan dua desa yakni Supilopong dan Ambesia.

Lagi-lagi, Supilopong keluar sebagai pemenang dengan kedudukan 3-1, dan Ambesia diposisi kedua, disusul oleh Biga diposisi ketiga. Dua kemenangan beruntun ini menjadi kado terindah bagi desa Supilopong.

Ditempat yang sama, Kepala Desa Supilopong, Drs. Riadi Arifin menuturkan, ini kemenangan yang sangat luar biasa, kami bangga dengan hasil yang dicapai oleh kedua Tim, kedepan kami akan  terus mempertahankan prestasi ini, bila perlu hingga kejenjang yang lebih tinggi, mengingat Supilopong memiliki bibit-bibit atlet Volly yang sangat mumpuni.

Keempat tim yang bertanding belum lama ini, sama-sama memiliki kekuatan dan tingkat soliditas yang tinggi, tambahnya.

SOALKAKITA

Recent Posts

Penandatanganan Kerja Sama Rumah Hukum Tadulako dan Bincang Psikologi Hadirkan Layanan Pendampingan Psikologi Terintegrasi

Soalkakita, Palu - Dalam upaya memperkuat layanan hukum yang humanis dan menyeluruh, Rumah Hukum Tadulako…

1 hari ago

Sekda Parigi Moutong Buka Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil PSU Pilkada 2025

Parigi Moutong – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Parigi Moutong, Zulfinasran, membuka Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil…

4 hari ago

Jelang PSU, Sekda Zulfinasran Tekankan Netralitas ASN: Kepala OPD dan Camat Harus Jadi Pelopor

Soalkakita - Parigi Moutong, Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang ( PSU ) Pemilihan Bupati dan…

2 minggu ago

Aliansi Masyarakat Parigi Moutong Gelar Aksi Damai “Bela Guru Tua” Tanggapi Penghinaan terhadap Ulama Karismatik

Soalkakita - Parigi Moutong, Aliansi Masyarakat Parigi Moutong yang tergabung dalam gerakan "Bela Guru Tua"…

2 minggu ago

Kompolnas Apresiasi Polri Berikan Pelayanan Terbaik, Jadikan Mudik Aman, Lancar, dan Nyaman

Soalkakita - Jakarta. Komisioner Kompolnas Irjen (Purn) Ida Oetari Poernamasari menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polri…

2 minggu ago

Wabup Morut Pimpin Apel Pagi Pasca Cuti Bersama Idul Fitri Tahun 2025

Soalkakita - Morowali Utara, Wakil Bupati Morowali Utara H. Djira K. S.Pd, M.Pd pimpin apel…

2 minggu ago